Casing Komputer

Case Komputer 

Dalam merakit komputer ada salah satu komponen hardware contohnya casing,peran casing adalah untuk melindungi komponen motherboar dan yang lainnya yang berada di dalam casing.Dalam memilih dan membeli casing yang harus diperhatikan adalah melihat dekstop dan tower.

1.Case komputer

Casing Komputer adalah kotak atau rumah komputer merupakan tempat
terletaknya Processor (CPU), Motherboard dan peranti2 yang lain. Pada casing
ini juga digunakan sebagai tempat untuk melindungi motherboard, floppy drive,
power supply , hard disk drive dan komponen-komponen yang lain.

Ketika membeli sebuah tower atau desktop, disarankan disesuaikan dengan
standar ATX dan sedikitnya memiliki sebuah power supply berdaya 250 watt.
Pastikan bahwa kotak yang dibeli disertai dengan sebuah lempengan (tray) yang
dapat mempermudah akses pada komponen internal dan menyediakan ruang
yang cukup untuk penambahan komponen/alat.


2.Dekstop
Model desktop adalah satu dari berbagai model case yang sudah dikenal. Unit
desktop didesain untuk duduk secara horisontal di atas meja. Perhatikan bahwa
desain komputer IBM pertama, PC-IBM awal, XT, dan AT menggunakan model
case ini. Dua ukuran kebanyakan case desktop adalah slim-line dan regular.
Ada dua karakteristik penting yang perlu dipertimbangkan dalam memilih case
model desktop untuk sebuah komputer.

3.Tower
Case tower biasanya didesain untuk duduk secara vertikal di lantai di bawah
meja. Untuk menyediakan ruang kerja yang lebih luas pada meja, beberapa
pengguna awalnya menyusun case desktop secara berdiri di samping mereka di
bawah meja. Ini mendorong produsen komputer untuk mengembangkan case
yang memang dapat diletakkan di bawah meja. Secara umum, case tower
memiliki jendela (bay) yang cukup untuk floppy drive, drive CD-ROM, tape drive,
drive DVD, dan lain sebagainya yang mungkin dipasang. Desain internal sistem
tower mirip dengan desain internal unit desktop



Komentar